Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Film Gong Yoo Tayang di 43 Negara

Lidya Hidayati , Jurnalis-Jum'at, 30 September 2016 |11:44 WIB
Film Gong Yoo Tayang di 43 Negara
Gong Yoo (Foto: Onehallyou)
A
A
A

SEOUL – Gong Yoo lagi-lagi menuai sukses besar lewat film barunya, The Age of Shadows. Film tentang mata-mata Korea Selatan tersebut dipastikan akan tayang di lebih dari 43 negara di seluruh dunia.

Warner Bros Korea selaku distributor The Age of Shadows mengumumkan jika saat ini sudah ada 45 negara yang membeli hak tayang film yang mengambil latar belakang era 1920an itu.

“Hak distribusi film ini telah terjual ke 45 negara, termasuk Brazil, Australia, Taiwan, Singapura, Filipina, Spanyol, Portugal, dan Turki. Semua kontrak memiliki pra-syarat jaminan jika film akan diputar di bioskop-bioskop negara yang bersangkutan,” tutur perwakilan Warner Bros Korea dikutip dari Yonhapnews.

Dua negara pertama di luar Korea yang sudah menayangkan The Age of Shadows adalah Amerika Serikat dan Canada. Di minggu pertamanya, film ini mendapat pemasukan USD165.685 (Rp2,1 miliar).

The Age of Shadows bercerita tentang polisi Korea kelahiran Jepang yang bekerja sebagai agen ganda Jepang semasa penjajahan Jepang di Korea. Selain Gong Yoo, film yang juga diputar di Toronto International Film Festival ini juga dibintangi oleh Song Kang Ho.

(aln)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement