SEOUL- Lee Min Jung dipastikan terlibat dalam drama baru SBS, Come Back, Ahjussi. Di drama ini, Min Jung berkesempatan beradu akting dengan aktor sekaligus penyanyi Rain.
“Dia berencana untuk menunjukkan sisi romantis yang belum pernah ditunjukkan sebelumnya sebagai seorang perempuan,” tutur agensi Lee Min Jung seperti dilansir Allkpop, Selasa (28/12/2015).
“Shin Da Hye (peran Lee Min Jung) punya cinta yang spesial pada Lee Hae Joon (Rain), yang kembali menjadi manajer tampan di usia 30an, dari kepala bagian di umur 40an yang bekerja hingga mati, di Come Back, Ahjussi.”
Karakter Lee Min Jung diceritakan sebagai wanita populer di kantornya, yang berhenti bekerja setelah menikah. Namun, suami Lee Min Jung meninggal dunia saat dia kembali memulai kariernya.
Di tempat kerjanya itulah, Lee Min Jung bertemu dengan Rain yang mengingatkannya pada almarhum suami. Lee Min Jung kemudian mulai jatuh cinta pada sang bos. Di sisi lain, muncul Jung Ji Hoon (diperankan Yoon Park), yang mendekati Lee Min Jung dengan tujuan menggantikan posisi suaminya.
Come Back, Ahjussi bercerita tentang Lee Hae Joon, manajer tampan, yang kembali dari kematian karena masih memiliki urusan yang belum diselesaikan. Drama ini direncanakan tayang di akhir Februari 2016 mendatang.
(fik)