Share

Ibunda Maudy Koesnaedi dan Ayahanda Bagus "Netral" Meninggal

Edi Hidayat, Okezone · Rabu 15 April 2015 19:45 WIB
https: img.okezone.com content 2015 04 15 33 1134801 ibunda-maudy-koesnaedi-dan-ayahanda-bagus-netral-meninggal-MtCTPXKZdu.jpg Ayahanda Bagus dan ibunda Maudy meninggal dunia (Foto: Okezone)
JAKARTA - Kabar duka kembali menyelimuti dunia selebritis Tanah Air secara berbarengan, seperti Maudy Koesnaedi dan Bagus "Netral" yang baru ditinggal orangtua mereka untuk selama-lamanya.
 
Diawali dengan meninggalnya ibunda Maudy Koesnaedi, Sondari Soemijati Binti Soelaeman yang meninggal pada pukul 15.55 WIB di RS Setia Mitra.
 
"Innalillahi wa innailaihi rojiun. Telah berpulang dengan tenang, Mama kami tersayang. Ibu Sondari Soemijati Binti Soelaeman. Pada hari Rabu tanggal 15 April pukul 15.55 WIB di RS Setia Mitra. Dalam usia 82 tahun," tulis pesan yang beredar.
 
Diketahui rumah duka ibunda Maudy bertempat di Jalan Tampak Siring No 14, Cipete Selatan.
 
Sementara duka lainnya dialami vokalis band Netral, Bagus yang juga ditinggal ayahnya Jakim Jahja, yang meninggal pada pukul 15.30 WIB.
 
"Innalillahi wa innailaihi rojiun, telah berpulang ayah kami, bapak Jakim Jahja, ayahanda Bagus NETRAL, pada hari Rabu 15 April 2015 jam 15.30 WIB. Mohon dimaafkan segala khilaf almarhum semasa hidupnya," tulis pesan yang beredar.
 
Diketahui untuk jenazah ayahanda Bagus akan disemayamkan di rumah duka di Perumahan Citra Indah Klaster Bukit Alamanda Blok V 11/25, Jonggol.

Follow Berita Okezone di Google News

(edi)

Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini