JAKARTA- Adi Bing Slamet dan teman-temannya secara terus menerus melontarkan tuduhan kepada Eyang Subur. Namun, Eyang Subur membantahnya. Subur justru menuduh Adi dan teman-temannya yang salah.
"Menurutku dia (Adi) salah. Aku enggak merasa salah kok difitnah," kata Eyang Subur di kediamannya di kawasan Duri Kepa, Jakarta Barat, Kamis (18/4/2013).
Baca Juga: 50 Tahun Berkarya, Indomie Konsisten Hidupkan Inspirasi Indomie untuk Negeri
Follow Berita Okezone di Google News
Ditegaskan Eyang Subur jika dirinya bukanlah seorang dukun seperti yang dituduhkan oleh Adi Bing Slamet. Dia juga membantah selalu mengajarkan aliran sesat kepada para orang yang dekat dengannya.
"Saya bukan dukun, paranormal. Itu dari dulu yang saya katakan," tegasnya.
(rik)