JAKARTA –Yuni Shara mengaku, seseorang berinisial “R” telah menghubunginya untuk meminta maaf. Pasalnya, Yuni selama ini dianggap sebagai penyebab tertangkapnya Raffi.
Krisdayanti, adik kandung bekas kekasih Raffi Ahmad menceritakan, beberapa saat sebelum berangkat Umrah, “R” menelefon kakaknya untuk meminta maaf. “R” mengatakan merasa bersalah, karena telah membuat Yuni dicap sebagai pelapor Raffi ke BNN.
“Si yang melaporkan ini nelefon ke Yuni sebelum Yuni berangkat Umrah. Dia merasa bersalah, karena Yuni dianggap sebagai orang yang diaku melaporkan itu,” ujar Krisdayanti kepada Okezone di Gedung Highend, Jakarta Rabu (27/2/2013).
Pelantun “Menghitung Hari” ini juga mengungkapkan, Yuni mengenal kedua sosok “R” dan “N”, meski tidak ingin menyebutkan siapa namanya.
“R kan sudah telefon. Kalau sosok “N”, dia ada di sekitar kita,” tutupnya menggantung.(gal)
(uky)