Polisi Duga Reza Arap Berada di TKP Meninggalnya Lula Lahfah

Ravie Wardani, Jurnalis
Senin 26 Januari 2026 21:08 WIB
Reza Arap
Share :

Sejauh ini, Iskandarsyah menyebut bahwa penyidik telah memeriksa total enam saksi atas kematian Lula Lahfah, termasuk manajer sang selebgram, Adita Baskara. 

"Sampai saat ini kita masih mendalami. Dalam proses penyelidikan ini kita memastikan apakah ada peristiwa pidana. Itulah namanya penyelidikan di sini. Kita maksimalkan dengan berdasarkan fakta-fakta yang ada, kita menggunakan scientific investigation," pungkasnya. 

Seperti diketahui, selebgram Lula Lahfah ditemukan meninggal dunia di kamar apartemen kawasan Dharmawangsa, Cipete Utara, Jakarta Selatan pada Jumat, 23 Januari 2026. 

Pihak kepolisian menemukan beberapa alat bukti saat mengevakuasi jenazah almarhumah. Bukti tersebut salah satunya yakni surat rawat jalan dari RSPI serta obat-obatan. 

Hingga saat ini, polisi masih mendalami penyebab kematian Lula Lahfah untuk menepis isu miring yang beredar di media sosial.
 

(kha)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya