JAKARTA - Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) tak habis memberi kejutan di panggung musik Pestapora yang digelar di JI Expo, Kemayoran, Jakarta Pusat, pada Jumat (20/9/2024) malam.
Setelah membuka penampilannya dengan membawakan lagu Pelangi di Matamu (Jamrud) dan Kamu Nggak Sendirian (Tipe-X), SBY memberikan kejutan dengan berduet dengan penyanyi Rio Febrian.
Mereka menyanyikan Ku Yakin sampai di Sana, sebuah lagu yang diciptakan SBY, pada 2008. Lagu tersebut berkisah tentang anak muda yang harus memiliki mimpi dan berusaha memberikan yang terbaik dalam hidupnya.
“Lakukan yang terbaik untuk mewujudkan mimpi dan cita-cita kalian. Sepanjang kalian berikthiar, Insya Allah semuanya akan terwujud,” ungkapnya.
SBY kemudian melanjutkan duetnya dengan tujuh penyanyi lain untuk menyanyikan lagu Untuk Bumi Kita. Mereka adalah Yuni Shara, Sandy Sondhoro, Ita Purnamasari, Andi Riff, Joy Tobing, Ario Wahab, Lala Karmela, dan Irang Perdana.