Ahmad Dhani Boyong Vokalis Mr Big hingga Extreme Tampil di Konser Dewa 19 Featuring All Stars 2.0

Ayu Utami Anggraeni, Jurnalis
Selasa 10 September 2024 19:35 WIB
Ahmad Dhani Boyong Vokalis Mr Big hingga Extreme Tampil di Konser Dewa 19 Featuring All Stars 2.0 (Foto: Ayu Utami/Okezone)
Share :

Nantinya, dalam konser dengan durasi 2 jam itu Dewa 19 akan tampil berkolaborasi secara bergiliran dengan John Waite dari Bad English, Gary Cherone dan Nuno Bettencourt dari Extreme, Eric Martin dan Billy Sheehan dari Mr. Big, Ron Thal alias Bumblefoot, Dino Jelusic, dan Derek Sherinian, serta tiga vokalis mereka, Ari Lasso, Virzha, dan Ello.

"Kalau konsep ya kayak konser aja, bergiliran berkolaborasi. Membawakan lagu-lagu Dewa 19, Bad English, Mr Big, Extreme, dan lain-lainnya," jelas Ahmad Dhani.

Tiket konser Dewa 19 Featuring All Stars 2.0 akan dijual mulai 30 September 2024 melalui kanal resmi dewatiket.id. Adapun range harga tiket konser Dewa 19 kali ini dimulai dari Rp750.000 hingga Rp2.000.000.

(van)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya