JAKARTA - The Changcuters dipastikan akan terus manggung. Diketahui vokalis utamanya, Mochamad Tria Romadhoni masih menjalani pemulihan usai pingsan di atas panggung belum lama ini.
Hal ini disampaikan langsung oleh bassist sekaligus manajer The Changcuters, Dipa Nandastyra Hasibuan.
Dia mengatakan posisi Tria untuk sementara waktu akan digantikan oleh sang gitaris, Muhammad Iqbal alias Qibil.
"Untuk setiap event akan kita jalani kedepan, selama mas Tria masih rehat dan pemulihan, lead vocal The Changcuters dipegang captain Qibil," ujar Dipa melalui pesan singkat kepada awak media belum lama ini.
Dalam keterangannya, Dipa juga menegaskan jika Iqbaal Ramadhan alias Baale, tidak menggantikan Tria sebagai vokalis The Changcuters.
Penampilan Iqbaal dalam acara RI Fest dikatakan Dipa hanya sebagai konsep khusus dalam rangka perayaan 20 tahun The Changcuters berkarya.