Demi Adik, Abidzar Al Ghifari Bakal Laporkan Netizen yang Hujat Almarhum Uje ke Polisi

Nurul Amanah, Jurnalis
Rabu 24 Juli 2024 15:06 WIB
Demi Adik, Abidzar Al Ghifari Bakal Laporkan Netizen yang Hujat Almarhum Uje ke Polisi (Foto: Instagram/abidzar73)
Share :

JAKARTA - Ketikan pedas netizen yang membahas soal wafatnya Ustaz Jefri Al Buchori akibat kecelakaan motor, membuat Abidzar Al Ghifari tak mau tinggal diam. Kali ini hujatan itu datang dari pemilik akun X @ProjectHunterA.

Pemilik akun itu sampai menuliskan komentar pedas dan menghujat dengan kata-kata tak pantas. Dia juga menyinggung soal nasib anak-anak almarhum yang ditinggalkan, dimana mereka harus tumbuh tanpa kehadiran sosok ayah. Bahkan, akun tersebut juga menghujat anak-anak Uje.

Akun itu sudah menuliskan permintaan maaf dan Abidzar menghargai serta menerima permintaan maaf itu. Mulanya, Abidzar tak berninat memperpanjang masalah ini. Tapi, setelah mendengar laporan bahwa adiknya, Ayla Azzura mentalnya terganggu karena komentar pedas itu, Abidzar tak tinggal diam.

Dia menuntut pemilik akun itu untuk bertemu langsung dengannya atau dirinya akan segera melaporkan ke polisi.

Demi Adik, Abidzar Al Ghifari Bakal Laporkan Netizen yang Hujat Almarhum Uje ke Polisi (Foto: Instagram/abidzar73)


"Update sedikit, barusan bude gua bilang ke gua kalo adek gua yg namanya ayla azzura itu sampe gamau sekolah, gamau makan, dan nangis seharian karna baca thread nya si @projecthunterA," ungkap Abidzar dikutip dari unggahan Instagram Story akun @abidzar73, Rabu (24/7/2024).

"Sebelum nya gua udh mau lupain masalah ini, tapi karna gua denger adek gua sampe segitunya sorry banget untuk @projecthunterA. Kalo lu gamau ketemu gua, kita ketemu di kantor polisi ya," sambungnya.

Abidzar pun menegaskan bahwa hari ini dirinya berniat untuk melaporkan pemilik akun tersebut untuk diproses lebih lanjut.

"Gua tau lu baca ini! Besok gua akan ke polda untuk bikin laporan terkait masalah gua sama lu bro," ungkapnya.

Abidzar juga menyindir pemilik akun itu yang menyebut anak-anak Uje mentalnya terganggu karena kehilangan sosok ayah. Dia menyebut bahwa mental adiknya terganggu justru karena komentar pedas itu. Abidzar pun memperingatkan bahwa dirinya akan segera menemukan pemilik akun itu.

"Thanks bro, mental adek gua kena bukan karna fatherless, tapi karena ketikan dan otak lu. Project hunter haha, sekarang lu yg jadi bahan hunting gua. I'll see you soon," tandasnya.

Tak lama berselang usai Abidzar menuliskan pesannya, pemilik akun tersebut mengunggah tangkapan layar chatnya kepada Abidzar melalui DM Instagram yang belum terbalas. Dia menyampaikan permintaan maaf melalui pesan itu.

 

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya