JAKARTA - Bunga Citra Lestari menjadi salah satu artis yang cukup excited dalam menyambut lebaran. Bahkan dalam sebuah akun di Instagram @kiaisaura, istri Tiko Aryawardhana ini tampak sibuk mempersiapkan diri jelang hari raya Idul Fitri.
Menariknya, ibu dari Noah Sinclair ini tampak memasak sajian khas lebaran, yakni rendang untuk disantap di hari raya nanti.
Dalam video tersebut, BCL terlihat tengah menyiapkan daging di kuali yang sudah dipenuhi santan kelapa.
“Gak main-main @itsmebcl kalau masak ya,” tulis caption video tersebut, dikutip Jumat (5/4/2024).
Dengan pakaian santainya, Unge, akrab BCL disapa itu juga mulai menuangkan bumbu ke dalam kuali berisi daging sapi dan santan. Momen ini membuktikan BCL turun tangan sendiri untuk membuat makanan khas Sumatera Barat ini.