Seperti diketahui, Ria Ricis resmi menggugat cerai suaminya, Teuku Ryan, ke Pengadilan Agama (PA) Jakarta Selatan sejak 30 Januari 2024. Gugatan tersebut bahkan telah terdaftar di Kepaniteraan PA Jaksel dengan nomor perkara 547.Pdt.G. 2024 PA.Jakarta Selatan.
Ria Ricis dan Teuku Ryan akan menjalani sidang perdana dengan agenda perdamaian pada 19 Februari.
Ria Ricis dan Teuku Ryan menikah pada 12 November 2021. Pernikahan keduanya pun berlangsung megah di Hotel Intercontinental, Pondok Indah, Jakarta Selatan.
Dari pernikahan tersebut, Ricis dan Ryan dikaruniai satu anak bernama Cut Raifa Aramoana yang baru berusia 11 bulan.
(aln)