Baim Wong Siap Jual iPad Murah yang Sempat Diduga Barang Ilegal

Tangguh Yudha, Jurnalis
Kamis 04 Januari 2024 06:59 WIB
Baim Wong siap jual iPad murahnya (Foto: Instagram/baimwong)
Share :

JAKARTA - Baim Wong akhirnya akan menjual iPad murahnya. Rencananya, iPad murah yang dijual oleh suami Paula Verhoeven ini akan dipasarkan melalui live di platform TikTok.

Sebelumnya, kemunculan Baim Wong saat mempromosikan iPad murahnya sempat menuai konflik di kalangan netizen. Pasalnya, tidak sedikit netizen yang menduga bahwa barang tersebut ilegal atau tidak resmi.

Dalam unggahannya di akun Instagram, bapak dua anak ini menyebut jika ada banyak orang yang menanyakan ketersediaan iPad tersebut. Ia pun mengumumkan bahwa iPad nantinya dijual di bawah Rp 1 juta.

"Masih banyak yang nanyain kamu. Gimana nih?" kata Baim Wong sambil memperlihatkan iPad berwarna putih yang dibalut dengan bungkus plastik itu.

Baim Wong siap jual iPad murahnya (Foto: Instagram/baimwong)


"Live ya nanti ya, mau? Jam 9 malam di TikTok," tambahnya.

Apa yang dilakukan Baim Wong sontak mendapat beragam respon dari netizen. Tidak sedikit dari mereka yang menebak-nebak spesifikasi dari iPad yang digadang-gadang termurah itu.

"iPad Air 2 keliaran sekitar 2015, harga sekitar 1,3 - 1,5. Wifi only, ram 2gb," ujar salah satu netizen, dikutip pada Rabu (3/1/2023).

"Iya betul iPad Air 2. Harga sekarang 1,5," timpal netizen lain.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya