JAKARTA - Ladislao saat ini tengah menjalin hubungan asmara dengan Nathalie Holscher. Keduanya bahkan mengaku sama-sama serius, hingga tak ragu untuk bertunangan, meski hubungan asmara mereka baru seumur jagung.
Menariknya, saat tampil di acara Rumpi, Ladislao sempat membeberkan momen pertama dirinya bertemu dengan Nathalie Holscher hingga merasa jatuh cinta. Lucunya, momen tersebut terjadi saat ia tengah menghadiri acara ulang tahun anak dari Irish Bella.
Sama-sama diundang dan hadir di acara tersebut, Ladislao pun diketahui tertarik dengan Nathalie Holscher dan berkenalan.
"Pas itu ulang tahun anaknya Irish Bella kan, terus saya datang." ujar Ladislao.