JAKARTA - Aktor Ammar Zoni resmi bebas dari penjara pada 4 Oktober 2023. Ia telah menyelesaikan masa hukumannya selama 7 bulan usai terseret kasus penyalahgunaan narkoba.
"Dengan ini kami umumkan, Ammar Zoni sudah bebas sejak Rabu malam lalu. Ammar Zoni bebas murni, seperti saya, seperti Anda sekarang," kata Emile Oemar Alamudy, kuasa hukum Ammar saat konferensi pers di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Senin (9/10/2023).
Menurut Emile, Ammar Zoni tidak dijemput keluarga di hari kebebasannya. Dikatakan bahwa keluarganya memang tidak mengetahui perihal kebebasan sang artis.
"Jadi kita nggak kasih tau apa-apa. Jadi yang jemput saya aja," ujar Emile.
"Karena nggak ada yang tahu," timpal Ammar Zoni.
Atas kebebasannya ini, Ammar Zoni mengaku masih harus beradaptasi lagi dengan lingkungan. Kendati begitu, ia tetap bersyukur karena masih diberikan kesempatan untuk bisa berkumpul dengan keluarga.
"Jujur saya masih agak harus terbiasa lagi, yang jelas berjuta-juta syukur kepada Allah yang masih juga beri kesempatan agar saya dapat kumpul lagi berdamai keluarga, urus bapak saya, dan tetap jalani hukuman atas kesalahan yang saya lakukan," tutur Ammar Zoni.
(ltb)