Sebagai informasi, pagelaean konser angklung ini juga menjadi bagian dari side event atau kegiatan menarik dalam rangka mendukung dan menyemarakkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Republik Indonesia.
Presiden RI Joko Widodo dan Wakil Presiden RI, Ma’ruf Amin turut menghadiri acara ini dan menyaksikan persembahan alunan musik angklung di konser tersebut.
Penyanyi jebolan Indonesian Idol season XII, Salma Salsabil juga turut menjadi penampil dan membawakan sejumlah lagu Tanah Air, serta diiringi para pemain angklung di GBK malam tadi.
Sementara itu, acara yang diinisiasi oleh Oase KIM (Oase Kabinet Indonesia Maju) ini pun bertujuan untuk meningkatkan rasa kecintaan masyarakat pada budaya Indonesia dan disampaikan melalui pagelaran angklung terbesar di dunia.
(ltb)