Unggahan pelantun Jodohku itu kemudian ramai dikomentari oleh warganet. “Terkadang, netizen memang sok paling tahu dan itu bisa sangat menjatuhkan orang lain,” ujar seorang pengguna Instagram.
Warganet lainnya menuliskan, “Ya Tuhan, kursinya pun entah berapa puluh juta itu. Netizen kadang-kadang julidnya minta ampun.” Lainnya menambahkan, “Jadilah netizen yang cerdas, jangan asal komentar apalagi kalau tidak tahu kebenarannya.”*
(SIS)