SEOUL - Yoo Ah In dinyatakan positif mengonsumsi propofol. Hasil itu didapatkan setelah sang aktor menjalani tes rambut di Unit Investigasi Narkotika Kepolisian Metropolitan Seoul, pada 5 Februari silam.
Kala itu, sang aktor melakukan dua tes: urine dan rambut. Dari hasil urine, polisi menyatakan dia positif memakai ganja. Sementara kadar propofol dalam urinenya tidak terdeteksi.
Karena itu, menurut Soompi, kepolisian mengambil sampel rambut sang aktor untuk kemudian diserahkan kepada National Forensic Service. Setelah 19 hari, NFS menyatakan sang aktor positif propofol dari hasil uji rambut.
Dengan hasil positif tersebut, maka Kepolisian Metropolitan Seoul dijadwalkan segera memanggil Yoo Ah In untuk melakukan pemeriksaan lanjutan. UAA juga memastikan bahwa artisnya tersebut akan bersikap kooperatif dalam pemeriksaan.