Kronologi Lee Seung Gi 18 Tahun Tak Dibayar Agensi hingga Terungkap dari Pesan Salah Kirim

Claudia Noventa, Jurnalis
Selasa 22 November 2022 14:26 WIB
Lee Seung Gi. (Foto: KBS)
Share :

Lee Seung Gi mempercayai hal itu sampai ia mendapatkan pesan yang salah kirim dari agensinya pada Januari 2022 lalu. Pesan tersebut menunjukkan bahwa ternyata ia menghasilkan begitu banyak uang. Akhirnya Lee Seung Gi menceritakan kejadian itu pada rekan seniornya yang kaget ternyata selama ini ia tak pernah mendapat bayaran sepersen pun.

Kecurangan lain yang dilakukan oleh agensinya adalah, mereka melarang manajer Lee Seung Gi menggunakan kartu perusahaan. Mereka sempat meminta manajer tak menggunakan kartu dan menyuruh Lee Seung Gi membayar sendiri makanan serta keperluan lain dengan uangnya sendiri saat bekerja.

Mengutip Koreaboo Selasa (22/11/2022), pada 17 November lalu Lee Seung Gi akhirnya meminta laporan resmi terkait pendapatannya dalam bidang musik selama 18 tahun. Namun Hook Entertainment mengatakan mereka sedang berusaha mengaturnya dengan pihak akuntasi.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya