Tolak Bunga dari Penggemar, Stevan Pasaribu Jadi Perbincangan hingga Beri Klarifikasi

Vania Ika Aldida, Jurnalis
Selasa 09 Agustus 2022 14:26 WIB
Stevan Pasaribu (Foto: Instagram)
Share :

REKAN duet Brisia Jodie dalam lagu Ternyata Hanya Kamu, Stevan Pasaribu, mendadak menjadi sorotan. Hal tersebut bermula dari unggahan akun TikTok @icteamanis yang mengaku kecewa dengan sosok pria yang telah ia idolakan sejak 2017 lalu.

Dalam video tersebut, pemilik akun yang mengaku bekerja di Bekasi ini rela datang jauh-jauh ke Sarinah, Jakarta Pusat demi menonton penampilan sang idola. Tidak dengan tangan kosong, pemilik akun tersebut bahkan sempat mampir ke sebuah toko bunga dan berniat untuk memberikan bunga itu ke sang idola.

"Pulang kerja dari Bekasi langsung ke Sarinah buat nonton Stevan Pasaribu," tulis akun TikTok @icteamanis.

"Kepikiran beli bunga, mau kasih langsung ke Stevan," sambungnya.

Setelah sampai di Sarinah, perempuan berambut panjang ini mengaku sudah melihat idolanya di belakang panggung. Namun, ia mengaku mengurungkan niatnya untuk langsung memberikan bunga tersebut pada Stevan.

"Dibelakang panggung langsung ketemu, pengen ngasih tapi nunggu selesai nyanyi deh," jelasnya.

Setelah selesai manggung, ia diketahui memberikan bunga tersebut pasa Stevan dan diterima dengan baik. Sayang, setelah sampai dirumah dan membuka media sosial, perempuan ini justru dibuat kecewa oleh pria 27 tahun itu lantaran bunga darinya justru diberikan kepada orang lain.

"Acara selesai langsung lari ke bawah buat ngasih bunganya dan ngerecord. Sayangnya nggak ke save saking tremornya," tuturnya.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya