Sebagaimana diketahui, Audy Item merupakan satu dari kurang lebih enam orang saksi yang diperiksa oleh Polres Metro Bekasi Kota terkait kasus penganiayaan yang diduga dilakukan oleh Iko Uwais terhadap desain interior bernama Rudi. Audy diketahui menjadi saksi lantaran dirinya berada di lokasi kejadian saat pertengkaran antara suainya dan Rudi berlangsung, tepatnya pada Sabtu, 11 Juni 2022 malam.
Sementara itu, laporan Rudi sudah teregistrasi dengan nomor LP/B/1737/VI/2022/SPKT: Sat Reskrim/Polres Metro Bekasi Kota/Polda Metro Jaya. Bahkan aksi pemukulan terhadap Rudi diduga terjadi ketika Iko terlibat cekcok saat membicarakan kontrak kerja yang sudah disepakati.
(van)