Iko Uwais Laporkan Balik Rudi Atas Pencemaran Nama Baik

Adelline Tri Putri Marcelline, Jurnalis
Selasa 14 Juni 2022 07:51 WIB
Iko Uwais. (Foto: Instagram/@iko.uwais)
Share :

Iko Uwais dilaporkan oleh seseorang bernama Rudi atas kasus dugaan penganiayaan. Diduga, suami Audy Item tersebut memiliki permasalahan utang piutang.

Kasat Reskrim Polres Bekasi Kota, Kompol Ivan Adhitira mengungkapkan bahwa Iko memiliki utang kepada korban mencapai Rp100 hingga Rp150 juta.

"Berdasarkan laporan kekurangannya sekitar Rp100-150 juta," kata Kompol Ivan. 

Dia menjelaskan utang tersebut merupakan jasa desain interior yang digunakan sang aktor. Bapak dua anak itu dikabarkan menggunakan jasa Rudi untuk mengisi rumahnya di kawasan Cibubur, Jakarta Timur.

(ATP)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya