Sandra Dewi Bongkar Sifat sang Suami, Netizen: Mau Satu Ya Allah

Siska Permata Sari, Jurnalis
Senin 16 Mei 2022 18:03 WIB
Sandra Dewi dan Harvey Moeis. (Foto: Instagram/@sandradewi88)
Share :

JAKARTA - Sandra Dewi sempat menarik perhatian warganet ketika membongkar sifat sang suami, Harvey Moeis saat berada di rumah. Menjawab pertanyaan seorang warganet, dia mengaku, suaminya bukanlah pria yang bermulut manis. 

“Sebenarnya, Pak HM ini bukannya cuek. Tapi dia enggak bisa bermulut manis alias pujangga,” katanya seperti dikutip dari unggahan Instagram sang aktris, pada Senin (16/5/2022). 

Ibu dua anak tersebut mengaku, merasa sangat disayang karena sang suami kerap membelikan makanan kesukaannya. Harvey Moeis menurut sang aktris juga kerap memberi perhatian kecil padanya, seperti mengupaskan kulit jeruk atau kepiting. 

Hal lain dari sang suami yang sangat disyukuri sang aktris adalah tidak pernah menuntut apapun darinya. “Dia tidak menuntut apapun dari saya, seperti masak, beberes, ngurusin anak, dan ini itu. Hidup saya sangat bebas,” tuturnya.

 

Sandra Dewi mengungkapkan, sang suami tak memandang ketidakmampuannya dalam memasak sebagai sebuah kekurangan. “Saya pernah tanya, kamu enggak apa-apa saya enggak bisa masak? Dia jawab, ‘Enggak apa-apa, bisa beli.’ Daripada saya masak rumah kebakaran,” katanya berseloroh.

BACA JUGA: 

 Wulan Guritno Berpose Pakai Baju Putih, Sandra Dewi Melongo Lihat Body-nya

Farhat Abbas Tuding Marissya Icha Pernah Jadi Istri Kelima, Kuasa Hukum: Jangan Suka Halu

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya