Cerita Dwi Sasono, Saat Anak Bungsunya Sudah Mulai Ikut Berpuasa

Lintang Tribuana, Jurnalis
Kamis 07 April 2022 14:01 WIB
Dwi Sasono (Foto: Instagram)
Share :

AKTOR Dwi Sasono menyambut Ramadan tahun ini dengan penuh suka cita. Ia mengaku bahagia lantaran dirinya kembali dipertemukan dengan bulan Ramadan.

Selain bisa berkumpul dengan keluarga dan melakukan santap sahur dan berbuka bersama, ia pun mengaku bahagia karena ketiga anaknya sudah mulai bisa ikut menjalankan ibadah puasa. Termasuk si bungsu, Den Bagus.

"Jangankan Widuri, Den Bagus yang paling kecil itu udah mulai puasa," kata Dwi Sasono, ditemui di Jakarta Selatan.

Tentu bukan hal mudah bagi Den Bagus menjalankan puasa di usianya yang masih kecil. Sehingga dia masih diperbolehkan berpuasa setengah hari, sesuai kemampuannya.

"Dia walaupun agak berat, boleh (buka), dia kan masih umur 7 tahun, kalau dia mau puasa setengah hari kemudian buka, boleh, tapi habis itu lanjut lagi. Tapi kemarin dia benar-benar full," ungkapnya.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya