Video yang kini ramai tersebar di akun sosial media tersebut membuat para netizen sedih. Terlebih saat mendengar pernyataan maaf Joddy yang juga telah mengakui kesalahannya.
"Seumur hidup jadi merasa bersalah si Joddy sama Gala kebatin banget itu, lihat badannya udah kurus. Semoga Gala sehat-sehat terus dan Joddy doakan Gala aja.. Semua sudah takdir Allah," tulis desii7407.
"Kok gua sedih ya lihat Joddy emang fatal karena kecelakaan itu 2 nyawa gak selamat, tapi Joddy gak kabur, dia terima, dan nggak mau bela diri. Dia sadar dia salah dan minta maaf. Tapi semua perbuatan pasti ada konsekuensinya yg tabah ya Jod, aku yakin kamu juga pasti ngerasa kehilangan dan menyesal," tulis apriliann.
(van)