JAKARTA - Pasangan artis Venna Melinda dan Ferry Irawan menggelar acara lamaran, di D'Banquet Pantai Mutiara, Pluit, Jakarta Utara, Rabu (9/2/2022).
Berdasarkan pantauan MNC Portal Indonesia, acara lamaran Venna dan Ferry hiasan dekorasi cukup mewah dan mengundang beberapa selebriti Tanah Air, dan tentunya keluarga.
Venna Melinda tampak anggun mengenakan busana warna beige. Sedangkan Ferry tampil begitu gagah menggunakan beskap.
Sebelum berlangsungnya acara lamaran, Ferry Irawan mengaku grogi kepada awak media.
"Pastinya grogi ya," ucap Ferry Irawan.