Wanita ini juga bingung dengan netizen yang memojokkan Chika yang dinilainya sebagai korban dari hubungan Thariq dan Fuji. Namun, justru Chika lah yang mendapat hujatan dari netizen.
“Tapi gue bingung ya kan di sini yang ditinggalkan korbannya Chika dong, terus dia tinggalin si Chika buat si Fuji. Berarti si Fuji pelakor, iya nggak sih, iya dong, istilah kasarnya begitu kan, yang dihina-hina si Chika, kasihan loh si Chikanya,” tuturnya.
Mengenai fisik, Denise menilai kalau Chika jauh lebih cantik dari pada Fuji. Tetapi untuk kepribadian keduanya, Denise tidak bisa memberikan penilaian karena belum mengenal secara dalam karakter Chika maupun Fuji.
“Padahal menurut gue, Chika sama si Fuji cantikan Chika jauh kalo masalah muka. Kalau orangnya gue enggak tahu, soalnya sama-sama enggak kenal,” ucapnya.
(dwk)