Syuting untuk film terbarunya, Seoul Vibe juga ditunda. Sebuah sumber dari film berkomentar, “Untuk alasan keamanan, jadwal syuting yang diatur dibatalkan. Anggota staf yang terkait (dengan insiden ini) sedang menjalani tes. Jadwal akan diputuskan sesuai dengan hasil tes dan pedoman dari otoritas karantina.”
Digambarkan sebagai “action blockbuster”, Seoul Vibe akan berkisah tentang “Samgyedong Supreme Team”, sebuah kru pengemudi berbakat yang terlibat dalam penyelidikan dana gelap. Film ini juga akan dibintangi Yoo Ah In, Lee Kyu Hyung, Park Ju Hyun, Ong Seong Wu, dan Mino WINNER.
(nit)