MIAMI- Jon 'Bon Jovi' terpaksa membatalkan konser di Miami Beach, Florida, pada Sabtu (30/10/2021) malam waktu setempat. Alasannya, karena dia didiagnosa terinfeksi COVID-19.
Menariknya, keputusan membatalkan pertunjukan diambil setelah penonton mulai memenuhi venue konser, Loews South Beach. Daily Mail melaporkan, seorang pria kemudian tampil di atas panggung dan mengumumkan kondisi Jon.
BACA JUGA:
- Diingatkan Jadwal Service Mobil, Via Vallen Kesal: Alphardnya Kebakar Mas
- Cupi Cupita Bakal Menikah dengan Mahar Uang Digital
Pria itu mengatakan, penyanyi 59 tahun tersebut dalam kondisi baik, namun tidak bisa tampil karena tes PCR yang dijalaninya menunjukkan hasil positif. "Karena itu, Jon akan beristirahat," ujar pria tersebut.
Meski Jon Bon Jovi tak tampil, namun stasiun TV WSVN mengklaim, backing group yang mengiringi sang musisi tetap tampil setelah mereka dinyatakan negatif COVID-19. Pembatalan konser yang tiba-tiba itu kemudian ditanggapi oleh perwakilan Jon.