Hotma Sitompul bahkan juga menyebut Hotman Paris sebagai orang yang tidak punya malu.
"Jangan memberikan contoh buruk pada advokat muda. Kan berbahaya kelakuannya begitu. Tapi ya susah kalau memang orang tidak punya malu," ucap suami Desiree Tarigan.
Hotma Sitompul dan Hotman Paris berseteru usai kabar keretakan rumah tangga nama pertama naik ke permukaan. Hotman yang berada di pihak Desiree Tarigan sebagai kuasa hukum dianggap Hotma terlalu mencampuri urusan rumah tangganya.
Hotma Sitompul bahkan sampai mengadukan dugaan pelanggaran kode etik yang dilakukan Hotman Paris ke PERADI. Namun oleh PERADI, Hotman dinyatakan tidak bersalah.
(aln)