Cerai dari Adilla Dimitri, Wulan Guritno: Kami Tak Ditakdirkan Jadi Suami Istri

Vania Ika Aldida, Jurnalis
Senin 23 Agustus 2021 11:36 WIB
Alasan Wulan Guritno bercerai dari Adilla Dimitri. (Foto: Okezone)
Share :

JAKARTA - Aktris Wulan Guritno resmi menjanda untuk kedua kalinya, setelah pernikahannya dengan Adilla Dimitri diputus Pengadilan Agama Jakarta Selatan, pada 8 April 2021. 

Wulan mengaku, punya alasan kuat di balik keputusannya berpisah dari pria yang telah memberikannya dua anak tersebut. Dia tak ingin mempertahankan rumah tangga yang justru berpotensi merusak dirinya dan sang mantan suami. 

“Mungkin, kami hanya tak ditakdirkan menjadi suami istri saja,” ujar sang aktris kepada Anang Hermansyah saat menjadi bintang tamu podcast channel YouTube Ngobrol Asix, pada Senin (23/8/2021). 

Bercerai, dinilai sang aktris, sebagai keputusan terbaik. “Kami akan menjadi orang yang lebih baik jika tidak bersama. Tapi kami tetap menciptakan situasi yang kondusif untuk anak-anak bertumbuh,” tuturnya. 

Baca juga: Perceraian Tak Halangi Wulan Gurtino dan Adilla Dimitri Temani Anak Sunatan

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya