LOS ANGELES- Rumah produksi Searchlight Pictures baru saja mengumumkan judul film misteri pembunuhan terbaru mereka, See How They Run. Film tersebut akan mengambil latar kota London di tahun 1950-an.
Melansir laman Collider, Minggu (1/8/2021) film misteri ini berfokus pada dua detektif ulung, Stoppard dan Stalker yang ditugaskan untuk memecahkan kasus pembunuhan tersebut.
Duo detektif cerdas tersebut akan diperangkan aktif oleh Sam Rockwell dan Saoirse Ronan. Selain mereka berdua, ada juga David Oyelowo, Adrien Brody, dan Ruth Wilson yang turut meramaikan film ini.
Menariknya, See How They Run akan menjadi film panjang pertama sutradara Tom George yang sebelumnya pernah menggarap serial This Country dan Defending the Guilty. Tom menggarap film ini berdasarkan naskah dari Mark Chappell yang diproduksi oleh Damian Jones dan Gina Carter.
BACA JUGA: