Dari Song Joong Ki hingga Kim Seon Ho, Deretan Aktor yang Hadiri Baeksang Awards 2021

Jaka Saputra, Jurnalis
Kamis 13 Mei 2021 14:20 WIB
Song Joong Ki dan Kim Seon Ho. (Foto: Marie Claire/Star1)
Share :

SEOUL - Sederet aktor memastikan kehadiran mereka dalam Baeksang Arts Awards 2021. Ajang awarding itu akan memberikan penghargaan kepada pelaku film dan drama yang tayang sepanjang 1 Mei 2020 hingga 11 April 2021. 

Hari ini (13/5/2021), panitia acara tersebut merilis daftar para nominator yang akan menghadiri event tersebut. Dari The Penthouse yang masuk dalam lima nominasi, ada Kim So Yeon, Uhm Ki Joon, Shin Eun Kyung, Kim Young Dae, dan Kim Hyun Soo. 

Sementara drama Beyond Evil yang menembus empat kategori akan diwakili oleh Shin Ha Kyun, Choi Dae Hoon, Choi Sung Eun, dan sutradara Shim Na Yeon. Drama It’s Okay to Not Be Okay yang masuk empat nominasi ada Kim Soo Hyun, Oh Jung Se, Jang Young Nam, dan sutradara Park Shin Woo. 

Aktor Lee Joon Gi, Kim Ji Hoon, sutradara Kim Chul Gyu, dan penulis skenario Yoo Jung Hee datang mewakili Flower Evil yang dinominasikan dalam tiga kategori. Drama River Where the Moon Rises akan diwakili dua aktor utamanya, Na In Woo dan Kim So Hyun. 

Dari drama Mr. Queen ada nama Shin Hye Sun dan Cha Chung Hwa, sementara serial Birthcare Center diwakili Uhm Ji Won dan Park Ha Sun. Song Joong Ki dan sutradara Kim Hee Won dipastikan hadir mewakili Vincenzo.

 

Aktor Song Kang dan Park Gyu Young hadir mewakili Sweet Home, sementara dari Extracurricular akan ada Park Ju Hyun dan Nam Yoon Su. Lee Do Hyun (18 Again), Kim Seon Ho (Start-Up), Lee Jee Joon (Mouse), dan Lee Joo Young (Times) juga dipastikan hadir.

Baca juga: Sempat Dikritik, Seo Ye Ji Batal Hadir di Baeksang Arts Awards 2021 

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya