JAKARTA - Rey Mbayang dan Dinda Hauw tampil bersama dalam film bertajuk Cinta Subuh. Film Cinta Subuh menceritakan kisah seorang laki-laki bernama Angga yang jatuh cinta dengan teman kuliahnya, Ratih.
Angga merupakan sosok laki-laki yang sedang mencari jati diri dan sering bergonta-ganti pasangan, sedangkan Ratih adalah sosok perempuan yang taat agama.
Cinta Subuh diadaptasi dari film pendek karya Ali Ghifari bersama tim Film Maker Muslim. Kemudian diangkat ke novel dan kemudian menjadi film panjang.
Baca Juga:
Membaik, Rey Mbayang Ungkap Kondisi Terkini setelah Positif Covid-19