JAKARTA - Pasangan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah belakang terus menjadi sorotan. Hal tersebut lantaran keduanya baru saja melangsungkan prosesi lamaran pada 13 Maret 2021.
Walaupun kini akan menikah, Atta pun mengaku dalam menjalani hubungan tidak selamanya berjalan mulus. Terkadang ada pertengkaran kecil yang terjadi diantara mereka.
Meski demikian Atta lebih memilih diam ketika Aurel tengah marah kepadanya. Hal tersebut diungkapkan olehnya kala menjawab pertanyaan Denny Cagur jelang ramalan.
Baca Juga:
Maia Estianty Ingatkan Atta Halilintar Bahaya Wanita Penggoda
"Kalau Aurel marah Atta akan?"tanya Denny seperti dikutip dari Starpro Indonesia, Selasa (16/3/2021).
"Biasanya aku diem, karena kalau cewek serba salah. Kalau marah di cup-cup malah tambah ngamuk. Kalau misal kita cuek juga berantemnya lama, jadi aku diem aja," jawab Atta.
Dalam kesempatan tersebut, Atta juga mengakui tidak ada hal yang dirinya sembunyikan dari Aurel. Dia menuturkan, anak sulung Anang Hermansyah itu telah mengetahui banyak kekurangan dan kelemahannya.