Lelah Dibully, Komedian Lee Se Young Jalani Operasi Plastik

Astrid Melanonia, Jurnalis
Rabu 06 Januari 2021 12:38 WIB
Komedian Lee Se Young melakukan oplas akibat sering dibully warganet. (Foto: News1)
Share :

SEOUL - Komedian Lee Se Young memutuskan mengubah tampilan fisiknya setelah menjadi korban cyberbullying di media sosial. Dia mengaku, kemampuan mengocok perut di atas panggung tak cukup membuatnya diterima publik. 

Setiap hari, Se Young harus menelan berbagai komentar jahat dari netizen. Beberapa menyindir wajahnya yang terlihat begitu maskulin. Lainnya, penasaran dengan penampakan orangtua sang komedian hingga dia ‘mewarisi’ wajah tersebut.

 

“Ada pula yang bertanya, ‘Dengan wajah sejelek itu, adakah ada pria yang mau menikahimu?’ Terbaru, mereka mengejek bentuk mataku yang seperti tertarik ke atas,” ujarnya lewat channel YouTube pribadinya, YPTV seperti dikutip dari Koreaboo, Rabu (6/1/2021). 

Mendapat kritik pedas warganet, Lee Se Young berusaha memperbaiki penampilannya. Dia memutuskan untuk mengurangi berat badannya dan mulai belajar merias wajah. 

“Aku selalu pakai make-up ke manapun aku pergi. Saat itulah aku mulai mendengar orang-orang memujiku. Mereka bilang, ‘Oh, wow! Kau semakin cantik saja’ atau ‘Wajahmu berubah,’” katanya menambahkan.

Baca juga: 4 Artis Indonesia Ini Garang Menentang Cyberbullying 

Namun, usahanya itu tak bertahan lama. Lee Se Young kembali menerima komentar jahat dari warganet yang membuatnya memutuskan untuk menjalani operasi kelopak mata untuk membuat matanya terlihat lebih lebar.

Dalam vlog tersebut, sang komedian memperlihatkan urutan prosedur operasi mata yang dijalaninya. Mulai dari konsultasi dengan dokter, pemeriksaan kesehatan, menggambar bentuk mata yang diinginkan, hingga akhirnya dia selesai menjalani operasi. 

Hasil akhir yang ditampilkan Lee Se Young berhasil membuat warganet terpukau. Seorang netizen memujinya dengan, “Hasil operasi double eyelid yang kau jalani sangat bagus. Kau terlihat sangat cantik sekarang.” 

“Begitu Lee Se Young menyelesaikan operasinya, aku bisa bilang bahwa hasilnya sangat bagus. Unnie, kau sudah cantik sebelum operasi. Dan sekarang kau semakin cantik. Kau hebat,” ujar warganet lainnya.*

Baca juga: Kerap Liburan Bareng, Gisella Anastasia Akui Tak Pernah Dibayari Wijin

(SIS)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya