Medina Zein Ungkap Suasana Pertemuan dengan Irwansyah

Adiyoga Priambodo, Jurnalis
Senin 27 Juli 2020 19:12 WIB
Medina Zein (Foto: Instagram/@medinazein)
Share :

JAKARTA - Medina Zein membeberkan suasana pertemuannya dengan Irwansyah di Bareskrim Polri, Senin (27/7/2020). Menurut keterangan Medina, tidak ada perdebatan antara masing-masing pihak.

“Enggak, tadi ini berjalan lancar banget,” ujarnya usai pemeriksaan.

Melanjutkan keterangan Medina, Lukman Azhari selaku suami dan kuasa hukum mengatakan bahwa penyidik Bareskrim Polri memang tidak memperbolehkan debat. Penyidik hanya memberikan waktu bagi masing-masing pihak untuk menjawab pertanyaan mereka.

Baca Juga:

- Irwansyah Sebut Laporan Medina Zein Ganggu Program Bayi Tabung

- 5 Selebriti yang Kelihatan Mabuk di Televisi, Ada Catherine Wilson

“Ini tadi sesinya tidak boleh ada berdebat. Jadi, penyidik Mabes bertanya, kita jawab, lalu penyidik lagi gantian kita jawab. Jadi kita tidak diberi kesempatan untuk berdebat di situ,” jelas Lukman.

Sebelumnya diberitakan, Irwansyah dan Medina Zein datang memenuhi panggilan Bareskrim Polri untuk gelar perkara khusus atas sengketa bisnis mereka. Selain dua nama tersebut, hadir pula Laudya Cynthia Bella untuk dimintai keterangan.

Sayang, baik Irwansyah maupun Laudya Cynthia Bella enggan membahas hasil pertemuan dengan penyidik.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya