SEOUL - Melanjuti kesuksesan besar How You Like That, BLACKPINK memberikan kejutan manis untuk penggemar mereka, Blink. Rose, Jennie, Lisa, dan Jisoo secara tiba-tiba merilis video dance performance dari lagu How You Like That.
Mengutip Allkpop, Senin (6/7/2020), kejutan manis dari girl group asuhan YG Entertainment tersebut diunggah hari ini di akun laman Youtube resmi BLACKPINK. Tampil serba hitam, Jisoo cs memamerkan kemampuan mereka menarikan koreografi How You Like That dengan kompak dan powerful.
Baca Juga:
- Netizen Puji Penggunaan Hanbok dalam Video Klip Terbaru BLACKPINK
- Via Vallen Ungkap Baru Syuting Lagu BLACKPINK Versi Koplo sebelum Mobilnya Dibakar
Menurut pantauan Okezone di linimasa media sosial, hingga berita ini ditulis, video dance performance How You Like That BLACKPINK sudah ditonton lebih dari 8,4 juta kali. Tak heran, meski baru beberapa jam diunggah, video ini menduduki peringkat 3 trending Youtube seluruh dunia.
Untuk diketahui, How You Like That yang dirilis sebagai single pra-rilis comeback akbar BLACKPINK meraih posisi nomor satu di chart realtime dan chart mingguan iChart, serta mendominasi peringkat tangga lagu iTunes di seluruh dunia. How You Like That juga mencetak sejarah baru untuk kategori girl group di tangga lagu Top Songs iTunes.
(LID)