Ia juga menampik bahwa dirinya menggunakan kasus tersebut untuk terkenal (panjat sosial).
"Kalau beneran (panjat sosial) saya gak mungkin pilih yang kaleng-kaleng. Kalau mau bener-benera sama yang real. Ini juga melibatkan polisi, gak mungkin banget mau panjat sosial," katanya.
Rivelino juga mengklarifikasi hubungannya dengan Lucinta Luna. Ia mengaku tidak pernah menjalin hubungan kekasih dengan pelantun Bobo Dimana tersebut.
"Saya mau klarifikasi juga, saya gak pernah ada hubungan dengan Lucinta Luna. Gak pernah pacaran kita dulu temenan baik," katanya.
(edh)