JAKARTA - Penyanyi Bunga Citra Lestari (BCL) kembali mengenang mendiang suaminya, Ashraf Sinclair. Kali ini, dia mengunggah momen pernikahan mereka di Instagram.
Dalam foto itu, Bunga dan Ashraf tampak tersenyum bahagia. Keduanya tampil menggunakan baju pengantin adat Minang.
Bunga tak melengkapi unggahan tersebut dengan caption. Hanya saja, foto tersebut bertuliskan angka 12. Sesuai dengan usia pernikahan mereka yang jatuh pada 8 November mendatang.
Rekan selebriti langsung membanjiri kolom komentar unggahan Bunga. Mereka memberikan dukungan dan semangat untuk pelantun Cinta Sejati itu.
"Al Fatihah untuk almarhum, kamu dan Noah, tetap sehat dan kuat," komentar Ayu Dewi.
Baca juga:
Bunga Citra Lestari Unggah Video Pertemuan Pertama dengan Ashraf Sinclair
Ucapkan Hari Ayah, Unggahan Bunga Citra Lestari Bikin Sedih
Sementara netizen lainnya menunjukkan kekagumannya dengan memuji kesetiaan cinta Bunga kepada Ashraf.
"Cinta sejati. Luv Kak Unge, masih teringat memori waktu itu di TV sampai baper nangis sendiri liat Kak Unge bahagia," komentar netizen.
"Dari Kak Unge aku belajar tentang cinta sejati," timpal netizen lainnya.