NEW DELHI - Kanika Kapoor masih menjalani perawatan setelah dinyatakan positif corona pekan lalu. Ia dirawat di rumah sakit sejak 20 Maret 2020.
Seminggu lebih berlalu sejak ia dirawat, Kanika masih juga belum sembuh. Menurut kabar, hasil tes COVID-19 ke-4 Kanika menunjukkan sang penyanyi masih positif corona.
Tidak adanya perubahan status kesehatan tersebut membuat keluarga Kanika khawatir. Ditambah lagi saat ini India telah melakukan lockdown, sehingga keluarga tak bisa berbuat banyak untuk membantu Kanika
"Kami sekarang khawatir setelah mendengar hasil tesnya. Pengobatan seperti tak terlaku memberikan efek pada Kanika," kata anggota keluarga Kanika, seperti dilansir Hindustantimes, Minggu (29/3/2020).
Baca Juga:
- Positif Corona, Kanika Kapoor Klarifikasi Tuduhan Pergi ke Tiga Pesta Besar
- Ungkap Penyebab Batuk Rafathar, Dokter Sebut Kemungkinan Kurang Nutrisi