Pihak label pun kini tengah mempersiapkan imej Naura ke depannya. Hal tersebut juga tergantung dengan keinginan Naura.
"Imej Naura sedang kita godok. Kita juga mempertimbangkan dengan Naura. Seperti pergaulannya, Naura sukanya apa. Proses itu berjalan dengan kita libatkan Naura," kata Yonathan Nugroho, perwakilan dari label yang menaungi Naura.