JAKARTA - Masyarakat Indonesia akan kembali disuguhkan film komedi karya anak bangsa yang mengangkat legenda komedi Indonesia, Warkop DKI. Sutradara Rako Prijatno bersama Falcon Pictures bakal menghadirkan sekuel ketiga Warkop DKI Reborn 3 yang akan tayang serentak pada 12 September 2019
Film Warkop DKI Reborn 3 akan bercerita tentang Dono, Kasino , Indro (DKI) muda saat masih duduk di bangku kuliah. Mereka tiba-tiba saja mendapat tugas sebagai agen polisi rahasia. Ketiganya pun bekerja di bawah komando komandan Cok.
Baca juga: Indro Terharu Sambut Warkop DKI Reborn 3
Komandan Cok sendiri baru kehilangan tangan kanannya, Karman saat mensinyalir adanya money laundry di dunia perfiman Indonesia. Karman hilang saat sedang memata-matai sebuah PH yang dimiliki oleh Amir Muka.
Tiga serangkai dalam Warkop DKI Reborn 3 itu akhirnya memasuki dunia film dan terlibat dalam sebuah pembuatan film komedi berpasangan dengan artis sinetron yang hijrah ke dunia film, Inka.