Selain Yuki Kato, Pretty Little Liars versi Indonesia ini juga menggandeng 3 selebritis lainnya sebagai pemeran dalam serial ini. Mereka adalah Anya Geraldine sebagai Hanna, Eyka Farhana sebagai Ema, Valerie Thomas sebagai Sabrina, Shindy Huang sebagai Aria.
Di Amerika Serikat, Pretty Little Liars tayang perdana pada 8 Juni 2010 di stasiun TV ABC Family. Serial ini sendiri terdiri dari 7 musim dan berhasil memenangkan 36 penghargaan.
Baca Juga: Netizen Soroti Penampakan Bayangan Perempuan di Kacamata Raditya Dika
Pretty Little Liars dibintangi oleh Sasha Pieterse (Alison DiLaurentis), Lucy Hale (Aria Montgomery), Troian Bellisario (Spencer Hastings), Ashley Benson (Hanna Marin), Shay Mitchell (Emily Fields) dan Janel Parrish (Mona Vanderwaal).
(LID)