Putra Iis Dahlia, Devano Ternyata Sejak Kecil Dicekoki Lagu Dangdut

Revi C. Rantung, Jurnalis
Rabu 20 Februari 2019 20:02 WIB
Devano (Foto: Revi/Okezone)
Share :

JAKARTA - Anak laki-laki Iis Dahlia, Devano Danendra rupanya makin serius dalam menapaki dunia tarik suara. Bahkan, Devano akhir-akhir inimulai diundang dalam acara-acara musik televisi.

Kendati demikian, Devano membeberkan, bila urusan menyanyi telah diajarkan sang ibunda, Iis Dahlia sedari kecil. Hanya saja, Devano kala itu ‘dicekoki’ oleh Iis Dahlia dengan lagu-lagu dangdut.

Namun, ketika dirinya beranjak dewasa, Devano pun merubah gaya menyanyi dengan lagu-lagu pop.

 

Baca Juga: Iis Dahlia Larang Devano Berpacaran dengan Brisia Jodie?

“Iya dari kecil itu kalau nyanyi urusanya sama mama pasti, tapi dulu kalau mama tuh lebih memojokkan ke dangdut, jadi dari kecil emang dangdut tapi sekarang pengen rubah aja,” kata Devano saat dijumpai di kawasan Semanggi, Jakarta Selatan pada Rabu (20/2/019).

Keputusannya untuk merubah gaya menyanyi dari dangdut ke pop karena memang kemauannya sendiri. Sebab, Devano merasa lebih nyaman lewat gaya menyanyi pop ketimbang dangdut.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya