Sebelumnya memang baik Krisdayanti dan Ashanty juga menunjukkan keharmonisan mereka sebagai mantan istri dan istri Anang Hermansyah.
Kala itu, Arsy, anak Ashanty tengah berulang tahun ke enam. Kemudian, Krisdayanti pun memberikan kado untuk si kecil Arsy yang kemudian diabadikan Ashanty di instagram.
“Mimi, makasih kadonya untuk Arsy, wah untuk Arsya juga ada,” kata Ashanty.
Begitu pula yang diberikan Ashanty kepada Krisdayanti lewat pemberian sebuah cake untuk pelantun lagu Mencintaimu ini. “Enak banget kuenya, thank you Bunda,” tulis Krisdayanti.
(edh)