"Di sana hampir delapan hari. Perjalanannya seputar Tokyo saja sih. Di luar Tokyo juga ada, terus ke Gala Yuzawa tempat salju, tempat permainan kayak ice skating kalau enggak salah. Ke Harajuku, Shibuya, terus ke Nagasaki, pokoknya ada banyak kota yang bang Billy sambangi," sambungnya.
Baca juga: Avriellia Shaqqila Menangis Tersedu-sedu Terlibat Prostitusi Online
Adik kandung almarhum Olga Syahputra tersebut memgaku bahwa dirinya hanya menghabiskan waktu berlibur untuk jalan-jalan. Bahkan ia mengaku tak terlalu banyak menghabiskan uang untuk berbelanja selain keperluan pekerjaannya seperti dua pasang sepatu.
"Enggak (borong) juga. Liburan biasa saja sih. Tujuannya pingin jalan-jalan saja. Tujuannya itu. Tapi ada beberapa beli sepatu buat ganti. Cuma beli satu, dua sepatu doang," paparnya.