“Mereka mempermasalahkan buka dan tutup (hijab) itu kan. Sementara, pada saat saya membuka pun ada apa?” pungkasnya.
Rina Nose mulai tampil berhijab sejak September 2016 lalu. Namun, setelah setahun menutup auratnya itu, secara tiba-tiba Rina tampil di sebuah acara tanpa mengenakan hijab.
Aksi Rina pun mampu menyita perhatian warganet. Hingga kini, mantan istri Ridwan Feberani Anwar ini masih saja mendapat berbagai komentar buruk di Instagramnya.
(sus)