Cerita Poligami Opick, hingga Berlabuh di Hati Bebi Silvana

Vania Ika Aldida, Jurnalis
Rabu 21 November 2018 10:30 WIB
Opick (Foto: Instagram)
Share :

JAKARTA - Aunur Rofiq Lil Firdaus, atau yang akrab disapa dengan panggilan Opick Tombo Ati, merupakan seorang penyanyi, pencipta lagu, sekaligus pendakwah yang namanya cukup dikenal sejak 2005 lalu. Album religi pertamanya yang bertajuk Istighfar, bahkan sanggup meraih lima platinum sekaligus.

Sebelum dikenal dan karirnya mulai merangkak, pada 15 Juli 2002 lalu, Opick diketahui mempersunting seorang wanita bernama Dian Rositaningrum. Meski begitu, perjalanan cinta Opick dan Dian tak semulus yang dibayangkan, lantaran sempat terkendala restu orangtua Dian.

Sempat menentang hubungan asmara antara guru dan murid tersebut, dengan mahar Rp.15.725, Opick akhirnya resmi menikah di kediaman orangtua Dian kawasan Pulo Gadung, Jakarta Timur.

 

Dari pernikahannya dengan Dian, pria 44 tahun tersebut telah dikaruniai lima orang anak, yakni Fatimah Azka L Firdaus, Ghaniya D'Salma Firdaus, Aina Rahcmah Ramadhana Firdaus, Latifah Maryam Al Firdaus, dan Khadijah Firdaus.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya