JAKARTA - Pasca membantah memiliki hubungan spesial dengan Lucinta Luna, kini Mike Lewis rupanya telah melabuhkan hatinya kepada wanita lain. Diketahui dari laman Instagram pribadinya, sang kekasih bernama Janisa Pradja.
Saat ditemui usai menghadiri sebuah acara, mantan suami Tamara Bleszynski tersebut mengungkapkan bahwa dirinya tengah sangat dibuat jatuh cinta oleh sang kekasih. Sehingga, ia meminta didoakan agar hubungan mereka dapat berakhir bahagia.
"I think kalau lihat Instagram Mike bisa tahu sendiri kalau i sedang jatuh cinta kan, harus doain supaya ini yang beneran harus terjadi kan but i'm happy," ujar Mike Lewis saat ditemui di kawasan Gunawarman, Jakarta Selatan, Selasa (9/10/2018).
Baca Juga; Adegan Ciuman dengan Raffi Ahmad dan Marsha Aruan Harus Diulang 10 Kali
Mike Lewis pun sedikit menceritakan sedikit identitas mengenai kekasihnya. Ia mengatakan kalau wanita yang dipacarinya sejak 4 bukan terakhir adalah warga negara Indonesia, namun kini tengah tinggal di Amerika Serikat.
"Dia orang Indonesia, tapi tinggal di Amerika Serikat sekarang, tapi rencana dia mau balik lagi ke sini," papar pemain film Malam Datang Untuk Kita tersebut.